Cara Ganti Tema + Background BBM Android [ Detail & Lengkap ]

Cara mengganti tema / tampilan background BBM - Sobat mungkin sering melihat teman-teman menggunakan BBM dengan background foto mereka sendiri. BBM jadi terlihat lebih ekpresif dan lebih punya "gaya". dan mungkin karena itu banyak yang lebih suka membuka aplikasi chatt BBM ini. Sekarang giliran sobat punya BBM dengan gambar sobat sendiri gambar bisa di atur sesuai keinginan jadi tampilan blackberry messenger nya jadi tambah keren, dan makin cantik. Siapa tahu setelah sobat mengganti background BBM suasana hati jadi tambah makin "syahdu".. sehingga tambah lebih mud nge BBM nya..  hehe.. Sepertinya menarik untuk di coba..

Baca juga :  Download Aplikasi BBM Terbaru Android Offline (APK) Online Installler

Untuk mengganti tampilan BBM yang paling mudah adalah dengan menginstal tema BBM (tanpa mengganti background) jadi sobat hanya tinggal mendownload lalu menginstal seketika BBM akan terlihat berbeda secara keseluruhan namun berbeda jika sobat ingin mengganti tampilan BBM dengan gambar background milik sobat yang melalui beberapa tahap yang tidak hanya download dan instal saja melainkan dilakukan dengan melalui aplikasi lainnya yaitu APK editor tool ini akan sobat pakai untuk mencari gambar background BBM dan menggantinya dengan gambar lain. sebelum sobat mulai silahkan sobat pilih beberapa aplikasi BBM android di bawah ini. sebagai contoh mengganti background BBM nya saya menginstal Tema Naruto mungkin sobat juga bisa memakai tema yang sama sebagai bahan percobaan.

Download tema / Skin BBM Mod Keren sebagai ujicoba
Tema-tema BBM modif yaitu BBM yang sudah di modifikasi sehingga akan lebih mudah nantinya jika ingin mengganti backgroudnya tanpa melakukan root. dan semua tema di atas tentu masih banyak lagi yang bisa sobat dapatkan selain daftar di atas.


Bagi sobat yang belum terbiasa utak-utik BBM Mungkin masih bingung bagaimana cara mengubah tampilan background BBM dengan foto sendiri atau gambar sesuai keinginan. namun meskipun agak panjang tutorialnya semoga bisa memahamkan. Disini sobat akan memakai aplikasi pembantu bernama APK editor yang mana aplikasi ini berfungsi sebagai alat untuk membongkar dan mengganti data APK salah satunya adalah aplikasi BBM. APK editor ini seperti sebuah ekplorer yang ada di windows. penerapan background dengan APK ini yaitu membuka tempat / folder background BBM kemudian menggantinya. lebih detail lagi silahkan praktekkan langkah-langkah berikut ini.

Lihat juga :  Cara Daftar Dan Membuat ID BBM (Blackberry) Sendiri di Android

Selanjutnya untuk lebih detail lagi, Sobat bisa mempraktekkan cara mana yang sobat inginkan. selengkapnya berikut adalah panduan bagaimana cara mengganti tampilan aplikas BBM di HP android.



Cara mengganti Tema Background BBM dengan Foto/ gambar sendiri


  1. Periapkan gambar background yang akan sobat jadikan bakcground BBM, sebagai contoh bahan tutorial ini saya coba membuat background 3 buah, yang pertama adalah background utama saya beri nama pada filenya background_main.png kemudian background slide nya saya beri nama background_slide,png lalu sidebar saya beri nama background_actionbar.png  hasil gambar yang telah saya buat ini seperti gambar di bawah ini gambarnya berformat png sobat bisa menggunakan berbagai program editor foto untuk membuatnya. Sedangkan untuk dimensi gambar sendiri sebenarnya tergantung dari ukuran hp android yang sobat pakai, disini saya membuat gambar berukuran 500x855 untuk background_main nya. 





  2. Silahkan donwload Apk Editor dan juga salah satu tema BBM modif nya (di daftar tema BBM modif di atas) lalu instal kedunya ke android sobat. cara instal nya sama seperi sobat menginstal aplikasi lainnya. sebagai contoh disini saya menginstal Tema BBM naruto. ( sedangkan cara penerapannya kurang lebih hampir sama semua di setiap tema BBM modif). setelah Tema BBM modif nya di instal jangan jalankan terlebih dahulu tapi silahkan pindahkan aplikasi nya ke SD card jika instalan masih berada di Memory telepon. caranya adalah dengan masuk ke "Pengaturan/ Setting" lalu " Aplikasi / Apps" cari BBM Mod. "Force stop" dan "move to card"
    cara ganti tema BBM android tanpa root

  3. Buka Apk editor Pilih " Select Apk from App
    cara merubah background BBM apk editor
     

  4. Pilih Aplikasi BBM Mod (modif) yang sudah sobat download dan instal tadi
    cara mengganti tema background BBM
     

  5. Pilih "Simple Edit (FILE REPLACEMENT)"
    cara mengganti background BBM dengan foto sendiri

  6. Berikutnya adalah memilih folder data yang bernama "drawable-hdpi-v4

  7. Selanjutnya pilih di bagian tap "images" kemudian cari file gambar nya bernama background_main.png dan background_slide.png 
    cara mengganti main background di BBM modif





  8. Untuk mengganti gambar bakcground aslinya sobat bisa klik agak lama gambar tersebut lalu pilih "Replace" pertama kali saya ingin mengganti gambar background_main.png terlebih dahulu. 
    cara replace gambar background BBM lengkap dan detail

  9. Cari gambar yang sudah sobat persiapkan tadi, Kalau disini saya meletakkna gambar yang sudah saya buat di bluetooth. 
    cara agar gambar background berubah dengan gambar sendiri

  10. Ini adalah pengambilan / penggantian gambar yang saya ambil dari SD card android. saya pilih gambar dengan file name yang sama yaitu background_main.png  . silahkan lakukan lagi jika sobat ingin mengganti backroung slide juga. 
    cara membuat background BBM dengan foto sendiri

  11. Seperti yang sobat lihat Background asli sudah terganti, selanjutnya adalah menyimpan dengan sentuh "Save
    cara ganti tema BBM HP android
     

  12. Silahkan tunggu prosesnya. kadang proses agak lama jadi sabar sebentar saja..  
    cara ganti tema android blackberry messenger

  13. Tinggal mengupdate aplikasi BBM yang telah sobat edit tadi dengan "install" agar proses  yang sobat lakukan tadi tidak sia-sia. 
    lebih detail cara mengganti tema dan background BBM

  14. Klik "install" lagi sampai selesai.
    cara mengubah layar dasar BBM modif

  15. Setelah itu silahkan login ke BBM sobat dan layar background pun sudah berubah dengan foto sobat sendiri
    background BBM sudah selesai di ganti
     
Terima kasih dan selamat mencoba...